Connect with us


Budaya

Suasana Eksotik Wisata Pantai Kab. Bangka Hadir Di Gebyar Wisata Nusantara Ekspo 2023

Ayo Nikmati Suasana Eksotik Wisata Pantai Kab. Bangka

Jakarta, Melayutoday.com,- Kondisi pariwisata di Kab. Bangka yang didominasi wisata pesisir atau pantai cukup eksotik bagi traveller yang akan berkunjung, karena tergolong daerah pantai maka prioritas pengembangan wisatanya adalah destinasi wisata alam yakni wisata pantai. Namun tak menutup kemungkinan kami kembangkan destinasi wisata yang lain seperti wisata budaya dan wisata religi.

“Kami saat ini sedang fokus melaksanakan kegiatan menuju pengembangan wisata regional dan nasional. Di kab. Bangka ada destinas seperti: Bukit Fatihn san, pantai lepar, vihara puri tri agung, pantai parai tenggiri, pantai tanjung pesona, pantai tikus emas dll. Namun jangan lupa Sensasi eksotik di Pantai Pasir Putih Kabupaten Bangka,” ungkap Baharuddin, Kepala Bidang Pemasaran dan Promisi Dispabud Kab. Bangka.

Kabupaten Bangka, yang terletak di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. memiliki penduduk sebanyak 329.911. Memiliki pesona dan eksotik keindahan alam dengan suasana pantai yang mengagumkan. Suasana itu hadir dalam “Gebyar Wisata Nusantara Ekspo 2023”.

Baharuddin mengungkapkan sensasi menarik ketika mengunjungi Kabupaten Bangka yang populer dengan wisata pesisir.

“Karena Kabupaten Bangka adalah daerah pesisir, maka yang paling terkenal destinasi pantainya,” ujar Baharuddin kepada melayutoday.com, di Smesco, Jakarta, Kamis (8/6).

Kabid promosi dan pemasaran Disparbud Kab. Bangka itu menyebutkan beberapa spot keindahan pantai dengan sensasi eksotik pantai pasir putih di bawah deburan ombak laut.

Di event Gebyar Wisata Nusantara Ekspo 2023 yang digelar pada 8-11 Juni 2023 di Smesco Eksibition Hall, Jl. Gatot Subroto itu juga ditampilkan makanan khas kuliner Bangka seperti otak-otak, Lempah Kuning, lakso dan ragam kuliner lainnya.

Selain itu, tambah Baharuddin, untuk diketahui disparbud Kab Bangka mengagendakan hari ini 8/6 Festival Pantai Takari 2023 yang berada di desa wisata “Dewi Tari” Rebo, kab Bangka, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Dinparbud) bekerja sama dengan Pemerintah Desa Rebo dan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) di Pantai Takari Desa Rebo Kecamatan Sungailiat. 

Kegiatan ini merupakan kegiatan perdana yang dilaksanakan dan masuk dalam kalender even pariwisata Kabupaten Bangka 2023 yang bertujuan untuk mempromosikan destinasi desa wisata, produk serta kearifan lokal yang dimiliki desa wisata dan meningkatkan perekonomian masyarakat desa.

Rismy Wiramadonah selaku Kadis Parbud Kab. Bangka bersyukur dengan antusiasnya pengunjung yang hadir di both Gebyar Wisata Nusantara Ekspo 2023 ini.

Ditambahkan lagi oleh Bsharuddin, Untuk menggenjot pariwisata di kab Bangka selain memaksimalkan media promosi lewat medsos dan media publikasi. Juga kami bekerjasama dengan pihak UMKM, karena bidang UMKM ini merupakan faktor pendukung juga bagi kemajuan pariwisata.

” Kami support produk produk mereka dengan menampilkan di acara Gebyar Wisata Nusantara Ekspo 2023 hari ini. Dengan acara seperti ini promosi wisata dikemas secara baik dan benar sehingga kami harapkan para wisatawan domestik dan wiswan bisa berkunjung ke Kabupaten Bangka,” pungkasnya. ( Harun).

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.

More in Budaya