Connect with us


Budaya

Rumah Seniman Minang Akan Menggelar Malam Seribu Doa untuk Musibah Ranah Minang

Jakarta, Melayutoday.com,- Rumah Seniman Minang Bersama Perantau Minang Bersatu akan menyelenggarakan Malam Seribu Doa Untuk Musibah Ranah Minang pada Jumat (24 /5/2024) Pukul 19.00 wib s/d Selesai Di Anjungan Sumatera Barat Taman Mini Indonesia Indah ( TMII) Jakarta Timur.

Demikian diungkapkan Ketua Umum Rumah Seniman Minang Mel Sofyan kepada melayutoday.com Kamis (23/5/2024) sore. Mel Sofyan yang juga Ketua Dewan Pembina Perantau Minang Bersatu Mel Sofyan menuturkan bahwa acara tersebut akan diisi dengan Pegelaran Seni Budaya oleh Sanggar Limpapeh , Sanggar Serindit , Sanggar Matra Etnika , Sanggar Tari Mahakam , Sanggar Nayak , Ryan Tanamo Group , Raflesia Perkusi dan Seluruh Anggota Rumah Seniman Minang.

Mel Sofyan Ketua Umum Rumah Seniman Minang

“Acara tersebut akan dihadiri oleh lebih dari seratus Organisasi Perkumpulan Perantau Minang Se Jabodetabek , para tokoh Minang , masyarakat minang perantauan dan terbuka untuk masyarakat umum,” jelas Mel Sofyan.

Dia menambahkan, dalam acara tersebut selain Pagelaran Seni Budaya khas Minang kita juga akan melakukan Penggalangan Dana yang seluruh hasilnya nanti akan kita serahkan langsung kepada saudara saudara kita yang tertimpa musibah di Ranah Minang

“Kami menghimbau kepada seluruh masyarakat Minang perantauan dan para donatur serta seluruh masyarakat yang peduli atas musibah bencana yang terjadi di Sumatera Barat beberapa waktu yang lalu dapat menghadiri dan ikut berpartisipasi dalam mensukseskan acara tersebut ,” pungkas Mel Sofyan. ( Harun).

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.

More in Budaya