Melayutoday.com,– Saat membeti kata sambutan Imlek Nasional 2023, Jokowi mengajak seluruh masyarakat untuk dapat bersyukur karena telah melewati masa sulit akibat pandemi covid 19. Gabungan Ormas Tionghoa seluruh Indonesia menggelar Perayaan Imlek Nasional 2023 bersama elemen lainnya di Taman Lapangan Banteng, Minggu (29/1/2023).
Tampak hadir pejabat setingkat menteri dari Kabinet Indonesia Maju seperti Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, Menteri Kesehatan Budi Gunadi, Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.
Dari kalangan swasta dan ormas tionghoa yaitu tampak Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo yang dikenal aktif di Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI). Begitu juga hadir Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri didampingi Sekretaris Jenderal DPP PDIP. Ditemui usai perayaan tersebut dr. Ellen Theodora selaku ketua umum Ikatan Koko Cici Indonesia.
Kepada sejumlah awak media dia mengatakan, kita berharap tahun ini lebih baik lagi tidak hanya secara pribadi tapi juga secara keseluruhan juga senang banget udah bisa dibuka secara offline, Semua orang bisa hadir jadi nggak hanya keturunan Tionghoa yang datang, tapi terbuka untuk umum khususnya untuk masyarakat Indonesia.
Menutut dia masih banyak sekali masyarakat yang belum paham bahwa sebenarnya budaya Imlek ini tuh sekarang udah jadi budaya Indonesia, tidak hanya khusus untuk masyarakat Indonesia keturunan Tionghoa saja, tapi semua orang khususnya warga Indonesia. “Harapannya semoga semuanya tetap bisa bersatu seperti semboyan kita Bhinneka Tunggal Ika jadi nggak beda-beda ya lagi mengenai suku ras dan yang lain-lain, kalian semua sama-sama warga negara Indonesia,” pungkas dr. Ellen Theodora. (Harun).